Pemandian Gratis di Belakang Wendit

Pemandian di Belakang Wendit, berbatasan langsung dengan Taman Wisata Wendit
Tepat dibelakang Taman Wisata Wendit, yaitu di Jalan Simpang Anggodo, terdapat sebuah pemandian warga yang cukup semarak. Penulis tidak tahu namanya karena warga sekitar tidak memberinya nama. Menariknya, air di pemandian ini berasal dari mata air yang sama yang digunakan untuk mengairi wendit. Ternyata di sekitar wendit banyak terdapat sumber mata air. Setelah sebelumnya penulis mengangkat pemandian Wendit Lanang yang berada di utara wendit, kali ini pemandian belakang wendit ini berada di sebelah selatan.

Saking dekatnya, pemandian ini berada persis di sebelah tenggara wendit, bahkan berbatasan tembok langsung. Terdapat mata air yang mengucur langsung dari bebatuan di bawah kolam, dan airnya langsung mengalir ke arah wendit. Jika anda ingin kesini, aksesnya pun mudah. Dari pintu depan wendit kearah timur sedikit sampai menemukan indomaret di kanan jalan, dan gapura Jalan Anggodo tepat disampingnya. Belok kanan ke Jl Anggodo dan ikuti jalannya. Nanti setelah turunan tepat disamping tembok wendit, ada pertigaan menuju Jl Simpang Anggodo. Belok kanan. Berjalan sedikit anda akan menemukan tembok pemandian yang di cat hitam putih, beberapa tempat parkir di kiri kanan, dan cucian motor yang airnya langsung dari sumber. Itulah pemandian belakang wendit.
Pemandian Belakang Wendit, terlihat mata air menyembur dari dasar kolam

Untuk masuknya anda tidak dikenakan biaya alias gratis. Namun jika masuk ke kolam perempuan, ada kotak sumbangan yang bisa diisi seikhlasnya untuk biasa perawatan kolam. Kolam perempuan letaknya tertutup oleh terpal. Disebelah kanan terdapat jalan masuk untuk laki-laki. Silahkan anda masuk dari sana. Pada hari minggu atau hari libur pemandian ini ramai dikunjungi warga sekitar. Mungkin juga warga yang agak jauh juga datang, karena pada hari minggu saat penulis mengunjunginya, parkiran di sisi utara dan selatan penuh dengan kendaraan roda 2, artinya antusiasme warga untuk mandi disini sangat tinggi. Kontras dengan wendit lanang yang sepi dan kurang terawat.

Luas kolam dipemandian ini cukup besar, namun tak terlalu besar. Kedalaman mencapai 1-1,5 meter saja. Saat penulis berkunjung pada hari minggu, airnya terlihat cukup keruh. Mungkin karena banyak warga yang mandi sehingga tanah di dasar kolam menjadi terangkat sehingga membuat air menjadi keruh. Jika berkunjung di hari biasa, air pemandian ini cukup jernih.

Fasilitas disini pun cukup lengkap. Terdapat musholla, toilet atau tempat ganti baju di kolam laki-laki. Tempat parkir luas dan dijaga dengan baik. Karena jalan masuknya kecil, maka terlihat ramai. Pada hari minggu banyak pedagang kaki lima yang berjualan didepan pemandian. Ada cilok, bakso, pangsit, dan lain-lain. Jika anda mencari pemandian alternatif yang gratis dengan fasilitas lengkap, maka tempat ini layak jadi pilihan. Namun satu yang butuh perhatian adalah awasi barang-barang anda, karena terdapat himbauan untuk mengamankan barang bawaan karena banyak copet. Himbauan ini di tulis di tembok yang berbatasan dengan wendit.


Pemandian belakang wendit ini cocok bagi anda yang ingin merasakan pemandian ala desa, dengan kesegaran khas mata air wendit. Namun jika anda kurang suka pemandian yang kurang besar, plus banyaknya orang yang memakai pada hari minggu, pemandian ini kurang cocok bagi anda. Cobalah mengunjungi pemandian ini saat hari biasa untuk mendapatkan sensasi mandi di sumber air yang jernih.

Nama
Pemandian BelakangWendit
Alamat
Jl Simpang Anggodo, Desa Mangliawan Kecamatan Pakis Kabupaten Malang
Parkir
Ada
WC
Ada
Kantin
Ada (Hari Minggu)
Musholla
Ada
Kebersihan
Sedang
Keamanan
Sedang
Latest
Previous
Next Post »